PERDANA!!!!!! Apel Bulanan KORPRI SMKN 1 Ponorogo Tahun Pelajaran 2024-2025


SMKN 1 Ponorogo menggelar Apel KORPRI bulanan perdana pada tanggal 17 Juli 2024. Acara ini diselenggarakan bersamaan dengan hari ketiga Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMKN 1 Ponorogo. Apel ini dipimpin langsung oleh Kepala SMK Negeri 1 Ponorogo Bapak Suryanto, S.Pd.
Dalam amanatnya, Bapak Suryanto menyampaikan pentingnya partisipasi dalam kegiatan apel bulanan KORPRI yang akan dilaksanakan setiap tanggal 17. Beliau menekankan agar seluruh guru dan tenaga kependidikan, senantiasa mengikuti kegiatan ini dengan penuh semangat dan disiplin.
Bapak Suryanto juga menyampaikan pesan penting kepada para siswa untuk selalu menjaga diri dari perilaku kekerasan dan perundungan. Beliau menekankan bahwa SMKN 1 Ponorogo harus menjadi lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua siswa. “Saya berharap anak-anak bisa mengikuti kegiatan MPLS dengan baik dan memahami pentingnya saling menghormati serta menjauhi segala bentuk kekerasan dan perundungan,” ujar Bapak Suryanto dalam sambutannya.


Apel ditutup dengan sesi foto bersama, di mana para siswa membawa poster bertuliskan “Tolak Kekerasan dan Perundungan”. Sesi foto ini menjadi simbol komitmen SMKN 1 Ponorogo untuk menciptakan lingkungan sekolah yang bebas dari kekerasan dan perundungan.
Dengan terselenggaranya apel bulanan KORPRI yang perdana ini, SMKN 1 Ponorogo berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan apel setiap tanggal 17 secara rutin.Red | by | Yuli Lapansari

Tinggalkan Balasan